Lampungbarat,sinopsis.co.id-Ruas jalan Pekon Tawan Suka Mulya sepanjang 5,3 Km yang terletak di Pantai Asmara Danau Ranau, Kecamatan Lumbok Seminung diresmikan Bupati Lampung barat beserta wakilnya, Senin (17/01/22).
Kehadiran Bupati Parosil dan wakilnya Mad Hasnurin (PM) serta rombongan disambut antusias ratusan masyarakat setempat dengan arak-arakan dan tari sembah batin.
Peresmian jalan tersebut ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Lampung Barat H. Parosil Mabsus serta diakhiri dengan pemotongan tumpeng.
Ruas jalan aspal yang diresmikan itu mencapai 7,8 Km yang sisi kanan kirinya dilengkapi rabat beton. Namun pembanguanan di tahun 2021 baru terealisasi 5,3 Km, dan sisanya dilanjutkan di tahun 2022 ini. Tersendatnya pembangunan ruas jalan itu akibat dampak wabah covid-19.
Anggaran dana yang digunakan pembangunan ruas jalan sepanjang 5,3 Km itu mencapai angka 15,3 milyar. Sementara lanjutan pembangunan yang akan dilakukan tahun 2022 ini sepanjang 2,5 Km dengan anggaran dana mencapai delapan milyar.
Pada kesempatan tersebut Parosil sekaligus meresmikan wisata pantai asmara yang berada di Pekon Tawan Suka Mulya tepat berada di lokasi tempat acara.
Selain itu dilakukan pula penyerahan bentor perpustakaan keliling untuk Kecamatan Lumbok Seminung tahun angaran 2021 yang dilakukan simbolis oleh Parosil.
“Selama saya menjadi bupati empat tahun ini, jalan yang di bangun ini merupakan jalan terpanjang di Kabupaten Lampung Barat,”.ujar Parosil.
Parosil menuturkan bukan hal yang mudah untuk melakukan pembanguan di tengah wabah pandemi covid-19. Pasalnya dari segi anggaran terbagi dengan penanganan dan pencegahan wabah yang berasal dari Wuhan, Cina tersebut.
Namun dari hasil perjuangan dan kerja keras seluruh jajaran Pemkab Lampung Barat, pembangunan ruas jalan tersebut dapat terealisasikan.
“Nama ruas jalan ini Suka Banjar – Tawan Suka Mulya, kita hadir nadanya sama-sama bersyukur. Membangun ruas jalan yang panjangnya 5,3 Km di situasi pandemi covid-19 bukan hal yang mudah, karena membutuhkan anggaran cukup besar,” terangnya pula.
Parosil menjelaskan bahwa membangun jalan adalah salah satu program Pemerintah Daerah (Pemda) Lampung Barat, akan tetapi menurutnya membangun itu bukan hanya jalan, jembatan atau pendidikan saja, akan tetapi yang tidak kalah penting adalah membangun di bidang kesehatan.
Fungsi jalan ini adalah langkah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Lampung Barat, Apalagi di Kecamatan Lumbok Seminung ini ada objek wisata Danau Ranau yang dapat dikunjungi wisatawan.
“Manfaatkan sebaik-baiknya dan pelihara jalan penghubung Pekon Sukabanjar – Tawan Suka Mulya ini,”.harap parosil.
Yang sulit itu menjaga dan merawat, jangan semua jalan ini diserahkan ke pemerintah saja tanpa partisipasi masyarakat.
“Kami ucapkan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat, semoga kerja kerasnya dilindungi Allah SWT dan mendapat barokah,”.ujar Hasnil Basri selaku tokoh masyarakat setempat.
“Mudah-mudahan untuk kedepannya Bupati dan Wakil Bupati selalu memikirkan kita, terutama untuk masyarakat di Kecamatan Lumbok Seminung ini,”.
Hasnil Basar juga berharap kepada Pemkab Lampung Barat, ruas jalan tersebut dapat dilanjutkan pembangunannya hingga kabupaten tetangga, yakni Kabupaten Pesisir Barat.
“Bagaimana caranya Lumbok Seminung ini bisa lebih hidup lagi, dan ruas jalan ini bisa dilanjutkan pembangunannya menembus Kabuapten Pesisir Barat,”.
Hasnil Basar menuturkan, bahwa ia siap mendukung seluruh program Pemkab Lampung Barat di Bawah Kepemimpinan PM.
.
“Kami selalu mendoakan bapak Bupati dan Wakil Bupati dapat melanjutkan pembangunan di tahun 2024 mendatang,”.pungkasnya.
Barat H. Parosil Mabsus, Wakil Bupati Drs. Mad Hasnurin, Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang diantaranya Dandim 0422/LB Letkol Czi. Anthon Wibowo, Kepala Kejaksaan Negeri Lampung Barat Riyadi, Perwakilan Polres Lampung Barat, Kepala Kementerian Agama Lampung Barat Maryan Hasan, Kepala Pengadilan Agama Lampung Barat, Kepala Pengadilan Negeri Liwa, Staf Ahli Bupati, Assisten, Kepala Perangkat Daerah Lampung Barat, Camat Lumbok Seminung, Peratin serta masyarakat setempat. Peratin serta masyarakat setempat.
(Sam).