UPTD Satdik SDN Mayang 01 Kecamatan Mayang Berbenah Penampilan Lebih Baik

Sinopsis.co.id, JEMBER – 30 April 2024.
UPTD Satdik SDN Mayang 1 kecamatan Mayang yang beralamat di Jl. Tanjungsari 17 Mayang, Mayang, Kec. Mayang, Kab. Jember Prov. Jawa Timur terus berbenah penampilan menuju lebih baik, baik peningkatan kualitas pendidikan maupun kondisi fisik sekolah.

Tri Hastuti,SPd selaku kepala sekolah SDN Mayang 01 menyampaikan bahwa pembenahan kualitas pendidikan terutama guru dan tenaga kependidikan itu sangat penting namun pembenahan sarana prasana sekolah juga tak kalah penting. Pembenahan sarana prasana sekolah yang sudah kami lakukan antara lain adanya CCTV sekolah untuk keamanan dan kenyamanan, pembenahan taman sekolah dan baru ini kami menyelesaikan rehap ruang kelas 6B yang rusak parah dan ambrol diambilkan dari anggaran BOS SEKOLAH sekitar 10 juta sehingga siswa nyaman tak takut lagi belajar di kelas, ungkap Tri Hastuti.

Baca Juga  The top Meeting Organizing Checklist
Pembenahan taman sekolah SDN Mayang 01, Senin 29 April 2024

Lebih lanjut Tri Hastuti,SPd menyampaikan untuk tenaga pendidik di SDN Mayang 01 jumlah PNS ada 3 orang namun 1 orang bulan Januari 2025 akan purna tugas, guru kelas P3K ada 2 orang, guru PJOK P3K ada 1 orang, guru kelas SK Bupati 1 orang dan PTT SK Bupati 1 orang. Sedangkan jumlah GTT belum ber SK Bupati 7 orang dan PTT ada 3 orang belum ber SK Bupati.

Ada satu harapan disampaikan Tri Hastuti,SPd kepada pemerintah kabupaten Jember melalui kepala dinas pendidikan Jember Drs.Hadi Mulyono,MSi yaitu perlunya GTT/PTT ber SK Bupati di SDN Mayang 01 mengingat biaya operasional yang tinggi dan masa kerjanya sudah memenuhi syarat. Satu hal yang patut dipertimbangkan dan layak mendapatkan SK Bupati yaitu tenaga K2 PTT Ex UPTD terhitung 2001 (23 tahun) sampai sekarang belum mendapatkan SK Bupati, pungkas Tri Hastuti.

Baca Juga  Pentas Seni P5 dan Lepas Pisah Siswa Kelas 6 SDN Mangli 04 Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember

Kepala Biro Jember : Lukman Hakim

Silahkan Login