Refreshing Kader Posyandu Desa Klungkung Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak

Sinopsis.co.id, JEMBER – 22 April 2025.
Sebanyak 35 kader Posyandu dan pengurus TPPKK dari Desa Klungkung, kecamatan Sukorambi, mengikuti kegiatan Refreshing kader yang digelar Puskesmas Sukorambi bekerjasama dengan pemerintah desa Klungkung kecamatan Sukorambi bertempat di Balai Desa Klungkung , Selasa 22/04/2025.

Acara ini bertujuan memperbarui pengetahuan dan keterampilan kader dalam memberikan pelayanan kesehatan ibu hamil, balita, serta lansia.

Camat Sukorambi Asrah menyampaikan Kader Posyandu adalah ujung tombak pencegahan stunting dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Acara dibuka Camat Sukorambi, Asrah Joyo Widono,S.Kep,SH,M.SI yang menyampaikan apresiasi atas dedikasi para kader. “Kader Posyandu adalah ujung tombak pencegahan stunting dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Melalui kegiatan ini, diharapkan kader semakin percaya diri dan kompeten,” ujar Asrah

Pemateri refreshing kader posyandu dari puskesmas memberikan pembekalan kepada para kader antara lain materi pemantauan tumbuh kembang anak, pencegahan stunting, pelayanan ibu hamil, pelayanan lansia, deteksi dini penyakit tidak menular (hipertensi, diabetes), serta arahan pola hidup sehat , serta sosialisasi pengobatan gratis UHC PRIORITAS.

Baca Juga  What Are The Best Casino Bonuses? Learn Now

Ketua kelompok kader desa Klungkung, Sri Mulyani menyampaikan kegiatan ini sangat bermanfaat. “Kami mendapat banyak pembaruan informasi dan teknik praktis. Nantinya, kami akan lebih teliti dalam mencatat pertumbuhan anak dan memberi edukasi gizi kepada ibu-ibu,” katanya.

Kader Posyandu juga berkomitmen meningkatkan frekuensi kunjungan ke rumah balita berisiko stunting dan mengadakan kelas ibu hamil tiap bulan.

Sementara itu, kepala desa Klungkung Abdul Ghofur menyampaikan dukunganya pada kegiatan posyandu di wilayahnya “Kami ingin posyandu di Desa Klungkung menjadi teladan bagi desa-desa lain,” ujar Abd.Ghofur.


Kabiro Jember : Lukman Hakim

Silahkan Login