PMR SMP Negeri 1 Jember Tebar Benih Ikan di Sungai Bedadung Pada Dini Hari

Sinopsis.co.id, JEMBER – 14 Maret 2023.      Palang Merah Remaja (PMR) Madya SMPN 1 Jember menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) tingkat senior PMR atau orientasi organisasi dan kepemimpinan (ORIGAMI) yang diikuti 40 siswa kelas delapan, Selasa,14.03.2023.

Disela-sela diklat, anggota PMR tebar benih ikan di sungai Bedadung. Materi utama yang diberikan adalah pendidikan karakter, materi peningkatan kapasitas di bidang pertolongan pertama seperti penanganan perdarahan dan ditutup dengan materi kepemimpinan (leadership) yaitu visioner, kerjasama, motivasi dan problem Solving,” kata Aditya Pratama S.Kom, pembina PMR SMPN 1 Jember.

Menurut Aditya, anggota PMR SMPN 1 Jember yang mengikuti orientasi ini diharapkan dapat menerapkan materi dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah maupun di rumah, bukan sekedar aplikasinya tapi juga filosofi yang terkandung di dalamnya. “ujarnya.

Baca Juga  Charles Meikyansah,S.Sos.M.Ikom Bersama Anggota DPRD Jember Dari NASDEM Lakukan Serap Aspirasi Petani Yang Terkena Musibah Banjir di Wuluhan

Peserta orientasi organisasi dan Kepemimpinan (ORIGAMI) diajak ke sungai bedadung untuk melepaskan ribuan ikan sebagai wujud peduli ekosistem sungai. “Sesi tebar benih ikan di sungai Bedadung pada malam hari sebagai penutup kegiatan, merupakan kegiatan Visioner yang merupakan sifat yang harus dimiliki seorang pemimpin, dimana mampu berpikir atau bertindak untuk tujuan jangka panjang atau jauh ke depan. Melakukan kegiatan positif untuk orang lain di saat orang lain tidak memikirkannya yaitu saat dini hari.” tambahnya.

Selain pelepasan benih ikan, kegiatan ORIGAMI ini diakhiri dengan outbound kepemimpinan yang bertemakan kerjasama, dinamika kelompok, motivasi dan problem solving yang merupakan kegiatan pembelajaran dengan metode permainan. “Kegiatan ini tentunya diharapkan dapat mengubah perilaku anggota sebagai calon pemimpin masa depan dengan cara yang lebih variatif selain metode pembelajaran sehari-hari di sekolah,”pungkasnya.

Baca Juga  UPTD Satuan Pendidikan SDN SUCI 01 Kecamatan Panti Melatih Disiplin dan Pendidikan Karakter Dengan PERSAMI

Sumber : Humas PMI

Kepala Biro Jember : Lukman Hakim

Silahkan Login