Final Bulutungkis HUT PGRI ke 79 dan HGN 2024 Yang Diselenggarakan oleh PGRI Cabang Ledokombo Di Aula PKG

Sinopsis.co.id, JEMBER – 24 November 2024.
Dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 79 dan HGN 2024, PGRI Cabang Ledokombo mengadakan lomba pekan olah raga. Adapun kegiatan lomba diantaranya bulutangkis yang sudah memasuki tahap final ditempatkan di Aula PKG kecamatan Ledokombo, Sabtu 23/11/2024.

Suharto,SPd selaku ketua PGRI Cabang Ledokombo menyampaikan dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 79 dan Hari Guru Nasional (HGN) 2024 ini mengadakan kegiatan pekan olah raga yang meliputi lomba bulutangkis, tenis meja, sepakbola, tarik tambang, catur dan sodor. Untuk bulutangkis sudah masuk tahap final hari ini sedang olahraga yang lain finalnya setelah pelaksanaan pilkada.

PGRI untuk tahun ini fokus kepada pembinaan olahraga namun nantinya akan berkolaborasi dengan K3S untuk kiat-kiat memajukan pendidikan seperti lomba guru dibidang pembelajaran, kegiatan dibidang seni, ungkap Suharto.

Baca Juga  SLB (Sekolah Luar Biasa) STARKIDS Jember Produksi Parfum Bunga Mawar Siap Bersaing Di Market Global. Sekolah Ndeso Tidak Kalah Dengan Sekolah Kuto.

Terkait adanya dualisme kepemimpinan PB PGRI yaitu antara kubu Unifah dan Teguh Sumarno, PGRI Kecamatan Ledokombo mengambil sikap netral mengambil jalur tengah saja dan kegiatan PGRI kecamatan Ledokombo tetap eksis bergerak tidak terpengaruh dengan adanya konflik dualisme kepemimpinan PB PGRI. Kami menunggu keputusan akhir dipusat saja siapa yang nantinya yang memimpin tanpa adanya dualisme kepemimpinan. Saya mengajak warga PGRI untuk fokus kepada kegiatan kecamatan masing-masing sambil menunggu siapa yang nantinya memimpin PGRI Kabupaten Jember yang sah, pungkas Suharto.

Dari sekian lomba olahraga yang diadakan oleh PGRI Cabang Ledokombo hanya bulutangkis yang sudah masuk ke tahapan final. Untuk Final bulutangkis putri di Aula PKG Ledokombo berhadapan antara ranting Lembengan melawan ranting Sumbersalak. Pada sesi pertama ranting PGRI Lembengan pasangan Susi Novitasari – Siti Ariyani berhasilkan menaklukan ranting Sumbersalak pasangan Nyomi Okta – Betty Maifandari dengan skor 30 vs 09. Sedangkan pada sesi kedua ranting Lembengan pasangan Farida Suhartini – Ryanda berhasilkan mengalahkan ranting Sumbersalak pasangan Dewi Putri – Betty Maifandari dengan skor 30 vs 23.

Baca Juga  Kisah Perempuan Tangguh Korban Brokenhome Memperjuangkan Hak - hak Putranya Meskipun Penuh Tantangan Dalam Perjalanannya.

Disesi pertandingan akhir yaitu final bulutangkis putra antara ranting Suren melawan ranting Slateng. Untuk sesi pertama pasangan Halim dan Taufik dari Suren mampu menundukkan pasangan Wawan dan Muklis ranting Slateng dengan skor 30 vs 13. Sedangkan pada sesi kedua pasangan Alfan dan Fikri dari Suren mampu mengalahkan pasangan Agus Prayogo dan Holis dengan skor 30 vs 23.

Kabiro Jember : Lukman Hakim

Silahkan Login