Sinopsis.co.id, JEMBER – 9 Mei 2024.
Earlita Arsyfa Salsabila siswa kelas 4 UPTD Satdik SDN PANTI 03 berhasil meraih juara 1 lomba gambar bercerita festival lomba seni siswa nasional (FLS2N) Tingkat Kabupaten Jember yang digelar oleh dinas pendidikan kabupaten Jember bertempat di UPTD Satdik SDN Karangrejo 03 Sumbersari, Rabu 8-5-2024.
Silahtur Ruhmi,SPd selaku kepala sekolah SDN 03 Panti Ruhmi menyampaikan bahwa SDN PANTI 03 alhamdulillah tahun ini mengirimkan siswa berprestasinya di tiga cabang lomba yang di ikuti yaitu tari, gambar bercerita dan kriya anyam. Alhamdulillah dari 3 lomba berhasil meraih juara 1 untuk lomba gambar bercerita atas nama Earlyta Arsyfa Salsabila kelas 4 dengan nilai 279 mengalahkan perwakilan kecamatan Kaliwates dan Ambulu, sedangkan tari dan kriya anyam masih belum beruntung,ungkap Silahtur Ruhmi.
Lebih lanjut Silahtur Ruhmi menyampaikan rasa syukur alhamdulillah dibanĸing tahun lalu SDN PANTI 03 mempunyai progres peningkatan prestasi. Pada tahun 2023 hanya bisa meraih juara 2 maksimal dan tidak bisa berkiprah ditingkat kabupaten sedangkan tahun ini SDN Panti 03 bisa berkiprah ditingkat kabupaten bahkan mampu meraih juara 1 untuk lomba gambar bercerita, pungkas Silahtur Ruhmi.
Sementara itu pengawas sekolah kecamatan Panti Heni Tri Rahmawati, SPd menyampaiakan dan memberikan apreasi kepada SDN PANTI 03 meskipun sekolahnya berada dipelosok desa namun untuk prestasinya tidak kalah dengan sekolah yang ada dikota. Ibu KS bersama dewan guru SDN Panti berhasil menemukan dan mencetak siswa berbakat bertalenta dibidang seni sebagai wahana aktualisasi peserta didiknya,ungkap Heni Tri Rahmawati.
Kasi Kurikulum SD Nanang Hidayat,MPd selaku ketua panitia melalui hubungan whatsap menyampaikan bahwa festival dan lomba seni siswa nasional di kabupaten Jember merupakan wahana untuk mendapatkan siswa bertalenta terbaiknya yang nantinya berkiprah ditingkat provinsi Jawa Timur. Harapannya sekolah nanti bisa lebih aktif lagi menggerakkan anak anak yang mempunyai talenta di bidang seni, sehingga nereka menunjukkan prestasi dan bakat terbaik, pungkas Nanang Hidayat.
Kabiro Jember : Lukman Hakim