Diskusi Masyarakat Petani Kelompok Perhutanan Sosial (KPS) Arjun Anugerah Desa Klungkung Kecamatan Sukorambi.

Sinopsis.co.id, JEMBER – 1 Maret 2025.
Kegiatan pertemuan dan diskusi dengan masyarakat petani kopi desa Klungkung kecamatan Sukorambi yang tergabung dalam kelompok perhutanan sosial (KPS) Arjun Anugerah desa Klungkung kecamatan Sukorambi pada hari Jum’at, 28 Pebruari 2025 pukul 13.00 WIB sampai 15.30 WIB.

Hadir dalam pertemuan diskusi kelompok perhutanan sosial Arjun Anugerah di dusun Gendir desa Klungkung kecamatan Sukorambi antara lain :
1. Asrah Joyo Widono, S.Kep,SH.M.Si selaku Camat Sukorambi
2. Indra Lestari Popang penyuluh/pembina pendamping kelompok tani perhutanan dari cabang dinas kehutanan propinsi Jawa Timur.
3. Samsul Arifin selaku ketua kelompok perhutanan sosial desa Klungkung Kecamatan Sukorambi.
4. Rudi Hari Kristianto SE selaku Kasi Trantib kecamatan Sukorambi
5. Anggota KPS Arjun Anugerah desa Klungkung Kecamatan Sukorambi

Baca Juga  BUPATI AGUS ISTIQLAL LANTIK TIGA PJ. PERATIN PEKON PERSIAPAN

Asrah Joyo Widono,S.Kep.SH.MSi selaku camat Sukorambi menyampaikan bahwa kelompok perhutanan sosial Arjun Anugerah sudah mendapatkan pengakuan dari pemerintah untuk mengelola hutan secara mandiri. Saya berharap dan titip agar hutan yang ada dijaga kelestarian alamnya supaya mendapatkan berkah menjaga alam sehingga bisa mensejahterakan keluarga dari hasil mengelola hutan. Kalau bisa disela tanaman inti disisipi tanaman yang bisa untuk menopang program ketahananan pangan diwilayah kecamatan Sukorambi, ungkap Asrah.

Sementara itu Indra Lestari Popang selaku penyuluh/pembina kelompok perhutananan sosial dari dinas kehutanan propinsi Jatim menyampaikan bahwa KPS Arjun Anugerah mendapatkan hak kelola hutan yang diberikan oleh Negara dengan mengikuti peraturan perundangan yang berlaku dan tetap menjaga kelestarian hutan serta alam sekitarnya.

Baca Juga  How Data Rooms For Businesses Protected Reliable and Affordable Products

Adapun luas lahan yang di kelola oleh KPS Arjun Anugerah desa Klungkung Kecamatan Sukorambi kurang lebih 370,8 ha dengan jumlah anggota KPS Arjun Anugrah kurang lebih 300 orang Petani.

Cabang dinas kehutanan propinsi Jawa Timur akan terus mendampingi para petani KPS Arjun Anugrah desa Klungkung Kecamatan Sukorambi yang mengelola tanaman kopi, durian dan apokat. Agar masyarakat petani hutan atau kelompok perhutanan sosial ini lebih berdaya perlu adanya pendampingan dinas terkait seperti dinas koperasi, dinas pertanian dalam rangka peningkatan produksi tanaman kopi, alpukat, durian serta akses permodalan usaha, pungkas Indra Lestari Popang.

Ditempat yang sama Kasi Trantib kecamatan Sukorambi Rudi Hari Kristianto, SE menyampaikan tugas utama kami adalah menjaga kondusifitas keamanan diwilayah kecamatan Sukorambi bersinergi kolaborasi dengan polsek dan koramil. Kalau ada sesuatu hal yang dibutuhkan terkait fungsi kami bisa menghubungi anggota satpol PP yang ada diwilayah desa Klungkung, ungkap Roni Hari Kristianto.

Baca Juga  KONFLIK ULD JEMBER, Ketua KORMI Pusat Hayono Isman Tegaskan KORMI Tidak Boleh Intervensi Masalah Inorga

Kabiro Jember : Lukman Hakim.

Silahkan Login