Bakesbangpol Jember Menerima Pendaftaran GWI Jember Sebagai Organisasi Wartawan Baru Di Jember

Sinopsis.co.id, JEMBER – 28 Juli 2025.
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gabungan Wartawan Indonesia (GWI) Jember mendaftarkan organisasi wartawan ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Jember. Setelah mendapatkan SK (Surat Keputusan) dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) GWI tanggal 14 Juli 2025, Sekretaris dan Bendahara DPC GWI JEMBER membawa berkas kelengkapan organisasi ke Bakesbangpol Jember Senin, (21/7/2025).

SK nomor 058/SK-DPC/07/25 tentang Pengangkatan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Gabungan Wartawan Indonesia Jember Jawa Timur ditandatangani oleh Ketua Umum (Ketum) DPP GWI, Andera. Berkas diterima oleh Kepala Bidang Ketahanan Ekonomi, Sosial, Budaya, Agama dan Ormas Bakesbangpol Jember, Juhenik di kantor Jalan Letjen S Parman no. 89 Sumbersari, Jember.

Baca Juga  PEMKAB PESISIR BARAT WAKIL BUPATI ZULQOINI HADIRI RAPAT PARIPURNA DPRD DENGAN AGENDA PANDANGAN UMUM FRAKSI-FRAKSI TERHADAP NOTA PENGANTAR RPJPD TAHUN 2025-2045

Ketua DPC GWI JEMBER Achmadi, S.Pd., M.Pd, melalui Sekretarisnya Sigit Priyono Azeta, SE, menyatakan bahwa organisasi wartawan yang baru berdiri di Kabupaten Jember itu siap berkolaborasi dengan semua pihak.
“Kehadiran GWI Jember, dengan semangat baru, untuk membangun dunia pemberitaan yang positif, khususnya di Kabupaten Jember,” ucap Sigit, sapaan Sekretaris DPC GWI JEMBER.

Hingga berita ini ditayangkan jumlah keanggotaan organisasi wartawan baru ini sudah 11 orang. Adapun struktur pengurus lengkap DPC GWI Kabupaten Jember terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara, humas, bidang humas, bidang OKK, bidang pengembangan SDM, bidang Litbang, bidang dan bidang sosial. (Humas)

Silahkan Login