Sinopsis.co.id, JEMBER – 17 Juli 2023.
Setelah cukup lama liburan sekolah, pada hari ini Senin 17 Juli 2023 siswa siswi SD sampai SMA yang ada di kabupaten Jember mulai aktif sekolah termasuk UPTD Satdik SMPN 1 Sumberbaru.
Untuk siswa baru SMPN 1 Sumberbaru dikenalkan tentang lingkungan sekolah atau MPLS ( Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) dengan mengambil tema “Melalui Sekolah Adiwiyata Membangun Kedisiplinan, Budi Pekerti Yang Baik dan Berkarakter”. Harapannya adalah siswa baru SMPN 1 Sumberbaru lebih mengenal apa itu sekolah Adiwiyata. Sekolah yang mengedepankan sebuah gerakan kepedulian terhadap lingkungan, peduli hidup bersih dan sehat, ungkap kepala sekolah SMPN 1 Sumberbaru Ruda’i,SPd.MM.Pd.
Lebih lanjut Ruda’i,SPd.MM.Pd menyampaikan bahwa dengan pola gerakan sekolah ADIWIYATA diharapkan siswa-siswi yang ada di SMPN 1 Sumberbaru bisa tertanam kedisiplinan, budi pekerti yang baik dan berkarakter kepedulian seperti harapan dari gerakan ADIWIYATA. Gerakan kepedulian yang ditanamkan di SMPN 1 Sumberbaru antara lain budaya membuang sampah pada tempatnya, mengelola sampah menjadi sebuah produk bernilai dan berdaya guna untuk alam dan manusia.
Tahun ini SMPN 1 Sumberbaru sedang membangun sarana ibadah yaitu tempat wuduk siswa sejumlah 25 kran untuk kegiatan keagamaan seperti sholat dhuha dan sholat wajib berjamaah. Selain itu sudah menyelesaikan tempat parkir khusus biar tertata rapi. Selanjutnya ada program yang masih dalam tahap proses yaitu pembangunan ruang TIK dan aula SMPN 1 Sumberbaru. Khusus pembangunan sarana ibadah dan tempat parkir, semua anggaran murni berasal dari sumbangan wali murid bersama paguyuban kelas. Proses pembangunan dan yang mengelola keuangannya dipasrahkan semuanya kepada Komite sekolah bersama wali murid, sedangkan pihak sekolah hanya sebagai fasilitator saja, pungkas Ruda’i,SPd.MM.Pd.
Sementara itu ketua panitia MPLS, Untung Triyanto,SPd menyampaikan bahwa tahun ajaran baru 2023/2024, SMPN 1 Sumberbaru menerima siswa sejumlah 5 rombel dari 6 jatah rombel yang ada mengingat pertimbangan lembaga pendidikan sekitar yang ada. Adapun jumlah siswa baru sejumlah 157 dengan rincian 91 siswa laki-laki dan 66 siswa perempuan sehingga jumlah total keseluruhan kelas 7 sampai kelas 9 berjumlah 468 siswa, ungkap Untung Triyanto,SPd.
Untung Triyanto,SPd menambahkan untuk tema MPLS tahun ajaran baru 2023 dikaitkan dengan sekolah ADIWIYATA karena SMPN 1 Sumberbaru sebagai sekolah pelopor sekolah Adiwiyata setelah SMPN 1 Kencong ingin meningkatkan kualitas sekolah jejenjang yang lebih tinggi lagi prestasinya. Dan tema ini sangat cocok untuk meningkatkan kedisiplinan siswa yang berbudi pekerti baik dan berkarakter. Selain sebagai sekolah ADIWIYATA, SMPN 1 Sumberbaru juga meraih predikat Sekolah Layak RAMAH ANAK dan Sekolah LITERASI NASIONAL yang semuanya sudah bersertifikat, Pungkas Untung Triyanto.
Kepala Biro Jember : Lukman Hakim