Pleno DPHP (Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran) PPS Suci Pilkada 2024 Berlangsung Lancar dan Sukses.

Sinopsis.co.id, JEMBER – 02 Agustus 2024
Bertempat di pendopo desa Suci kecamatan Panti kabupaten Jember berlangsung rapat pleno rekapitulasi DPHP (Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran) tingkat desa/kelurahan Suci untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur, pemilihan bupati dan wakil bupati/walikota dan wakil walikota tahun 2024. Acara rapat pleno rekapitulasi DPHP desa Suci dihadiri oleh kepala desa Suci, Babinsa, Babinkamtibmas, Panwascam, PKD dan peserta (Pantarlih) desa Suci, Jumat 02/08/2024.

Apresiasi sebesar-besarnya dari PPS Desa Suci bersama seluruh jajaran sekretariat kepada H.Akhmad Suyuthi, M.Pd selaku kepala desa Suci, Bpk. Sulman sebagai Babinsa desa Suci, dan bpk. Firman sebagai Babinkamtibmas Desa Suci karena telah memberikan rasa aman dan nyaman kepada kami semuanya warga masyarakat desa Suci khususnya kepada kami penyelenggara pemilu Pilkada 2024 di Desa Suci.

Baca Juga  Bergerak Bersama Dalam Pertolongan Pertama Sebagai Relawan Muda
rapat pleno rekapitulasi DPHP (Daftar Pemilih Hasil Pemutakhiran) tingkat desa/kelurahan Suci untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur, pemilihan bupati dan wakil bupati/walikota dan wakil walikota tahun 2024

H. Akhmad Suyuthi berpesan bahwa lakukan tugas penyelenggaraan sesuai dengan porsi tugas masing-masing, agar tercipta Pemilu yang aman, lancar dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan demi terciptanya kondusifitas lingkungan Desa Suci.

Abd. Latif Ketua PPS Suci menyampaikan bahwa hasil rapat pleno di Desa Suci terdiri dari 18 TPS, dan jumlah pemilih di Desa Suci berjumlah 8961 orang yang terdiri dari 4387 orang laki-laki dan 4574 orang perempuan.

Lebih lanjut Abd. Latif menyampaikan bahwa berikutnya akan ada tahapan-tahapan lagi setelah DPHP, sehingga akhirnya daftar pemilih akan ditetapkan menjadi DPT (Daftar Pemilih Tetap). Harapannya nanti akan menciptakan pemilu yang kondusif, aman, lancar dan sukses. Beliau juga berpesan bahwa jangan lupa untuk aktif mensosialisasikan pemilu Pilkada serentak yang akan dilaksanakan nanti pada Hari Rabu, 27 November 2024.

Baca Juga  Sinergi Kolaborasi Koramil dan Polsek Amankan Pawai Obor Damar Sewu SDN PANTI 01 Peringati Tahun Baru Hijriyah 1445 H

Jurnalis : M.Rohim
Kabiro Jember : Lukman Hakim

Silahkan Login