Sinopsis.co.id, JEMBER – 14 Juli 2024.
Ormas Bravo Jember 2024 sebuah organisasi kemasyarakatan lahir di Jember pada tanggal 4 Januari 2024 dengan orientasi melakukan sumbangsih pikiran dan tenaga kepada pemerintah serta berkonstribusi apa yang dibutuhkan masyarakat.
Ormas Bravo bersifat sinergi kolaborasi untuk pemberdayaan masyarakat dengan visi bekerjasama pemerintahan desa, kecamatan, kabupaten bahkan nasional. Visinya bagaimana ormas Bravo ini memberikan kemanfaatan bagi masyarakat yang membutuhkan pikiran dan tenaga ormas Bravo.
Madek Achmadi selaku ketua Ormas Bravo menyampaikan bahwa kepengurusan dibentuk ditiap kecamatan, koordes dan koordapil. Untuk legalitas hukum masih dalam proses untuk mendapatkan SK Menkumham.
Madek Achmadi menjelaskan ada beberapa hal permasalahan yang perlu disikapi di Kabupaten Jember ini antara lain permasalahan petani terutama kelangkaan pupuk dan bibit, Permasalahan nelayan yang sulit mendapatkan BBM dan permasalahan pekerja yang perlu adanya perbaikan.
Untuk permasalahan politik, Madek Achmadi menyampaikan bahwa ormas Bravo Jember 2024 siap memberikan konstribusi serta mensukseskan pilkada 2024 bilamana dibutuhkan oleh bakal calon bupati Jember. Namun sampai saat ini Ormas Bravo belum menentukan sikap politiknya, suatu saat pasti akan berkontribusi untuk mensukseskan pilkada, ungkap Achmadi.
Berikut ini disampaikan kepengurusan Ormas Bravo Jember 2024 :
Penasehat : Bpk Suhanan
Pembina : Bpk Sumali
Ketua Umum : Achmadi
Ketua 1 : Zainul Arifin
Ketua 2 : Abdul Rohim
Sekretaris Umum : Bpk Isman
Sekretarus : Haikal Rizqi
Bendahara Umum : Bpk Husin
Bendahara : Ismail
Lembaga Advokasi : Moh.Sholeh,SH
Kepala Biro Jember : Lukman Hakim